30 April 2014

Ziarah Kubur dan Qashrul Amal

زيارة القبور تولد قصر الأمل

Ziarah kubur akan menumbuhkan "qashrul amal", tidak menunda-nunda hal yang semestinya dikerjakan sekarang. Dalam kata lain, punya etos kerja dan etos ibadah yang bagus.

Syekh Yusri Rusydi



FOTO: Syaikh Yusri Rusydi (kanan) dan Syaikh Ali Gomaa.


Read More

28 April 2014

[PENGUMUMAN] Agenda Ziarah 28 April 2014

[PENGUMUMAN]

Karena ijazahan Awa'il Sunbuliyyah di Madyafah Syaikh Ismail Shadiq al-Adawi diralat menjadi baru dimulai jam 2, kemungkinan start ziarah tidak bisa sesuai pamflet, yakni jam 2 tepat. melainkan SETELAH IJAZAHAN Awail Sunbuliyyah usai.

Diperkirakan ashar baru selesai. Jika demikian, ziarah dimulai bakda ashar di saat terik matahari juga tidak terlalu menyengat.

Sobat SarKub yang hendak bergabung dengan teman-teman lainnya bisa konfirmasi pada kami melalui pesan, watsap nomor telp. atas nama Nizanul Falih yg tertera di pamflet, atau ketemu di majelis ijazahan (sekalian dapat sanad hadits). Shokran.
---
Whatsapp/telp.: 01117522645 (Nizanul Falih)
Read More

27 April 2014

Dari Sulthanul Ulama Hingga Sulthanul ‘Asyiqin

Senin, 28 April 2014, Sarkub Mesir akan mengadakan ziarah dengan tema “Dari Sulthanul Ulama Hingga Sulthanul ‘Asyiqin”. Siapakah mereka berdua?

1.    Sulthanul Ulama ( 577 H./578 H. – 660 H. )

Sulthanul Ulama adalah gelar untuk Izudin Abdul Aziz bin Abdussalam bin Abil Qasim al-Sulami al-Syafi’i.  Beliau lahir dan besar di Damaskus, Syiria. Tahun kelahirannya masih diperdebatkan diantara tahun 577 H. dan 578 H. Beliau wafat di Mesir pada tahun 660 H. dan di makamkan di areal pekuburan “Qarafah Kubra”.

Beliau merupakan seorang faqih yang wira’i, zuhud, amanah, pemberani, dan sangat disegani. Sifat tegas dan berani menentang kezaliman penguasa seringkali membuat beliau diganjar dengan perlakuan buruk oleh para penguasa. Akan tetapi, hal itu tidak membuat ia gentar dan mengurungkan apa yang ia yakini sebagai kebenaran. Keberanian mengkritik pada beliau ini yang akhirnya mengantarkan beliau hijrah dari Damaskus menuju Mesir. Beliau menghabiskan waktu selama dua puluh tahun akhir hayatnya di Mesir dengan catatan gemilang sebagai pejuang yang mampu mengalahkan tentara Tartar, mengkader generasi dan capaaian fantastis yang lain.

Beliau berguru kepada orang-orang hebat di masanya, semisal al-Amidi dan al-Suhrawardi dan berhasil mencetak ulama nomor wahid di era setelahnya. Diantara murid beliau adalah imam al-Qarafi dan Ibnu Daqiq al-‘Ied.

Karya beliau yang paling fenomenal adalah al-Qawaid al-Kubra. Sebuah kitab yang diakui sebagai kitab induk dalam ilmu maqashid dan ilmu qawaid al-fiqh. Selain kitab yang tersebut diatas, masih banyak karya-karya lain, baik yang sudah diterbitkan maupun yang masih dalam bentuk manuskrip.

Biografi lengkap beliau dapat diakses sedikitnya dalam dua puluh kitab biografi. Semisal dalam Thabaqat Syafi’iyah Kubra, al-Bidayah wa al-Nihayah, Thabaqat al-Isnawi & Ibnu Qadhi Shahbah, dan Karl Broklman.

2.    Sulthanul Asyiqin ( 576 H. – 632 H.  )

Sulthanul Asyiqin adalah Abu Hafsh Syarafudin Umar bin Ali bin Mursyid al-Hamawi. Lahir pada tanggal 4 Dzul Qa’dah 576 H. di Kairo, Mesir.  Nisbat al-Hamawi merupakan nisbat kepada daerah asal orang tua beliau, yaitu daerah Hama di Suria.  Sedang gelar Sulthanul Asyiqin beliau peroleh karena beliau selalu melantunkan syair-syair kerinduan kepanda baginda Rasul Saw.

Semenjak dari kecil beliau mempunyai ketertarikan dengan dunia sufi. Hingga pada suatu waktu ia bertemu dengan seorang guru sufi yang menunjukan beliau agar mengembara ke Mekah, karena disana adalah tempat yang dijanjikan dapat mengantarkan beliau ke darajat futuh. Sebelum beliau menempuh jalur suluk, beliau terlebih dahulu menghabiskan waktu untuk menimba ilmu dzahir. Diantaranya adalah belajar fikih Syafi’i kepada para fuqaha dan ilmu hadits kepada Ibnu Asakir.

Beliau menetap di Mekah selama lima belas tahun. Setelah itu beliau kembali ke Mesir hingga ahir hayatnya pada tahun 632 H.[]

Sarkub Mesir, 27 April 2014
(FOTO: Dokumen lama Sarkub Mesir)
Read More

[Tanya Makam] Sayyidina Ali Zainal Abidin ibn Hussein


[Tanya Makam]

Ada pertanyaan yang disampaikan pada kami, mengenai letak makam Sidna Ali [Zayn al-Abidin] ibn Sidna Hussein cucu nabi.

Berikut jawabannya:
Setidaknya ada 12 makam Sidna Ali [Zaynal Abidin] yang tersebar di Negara-negara Arab, Sobat SarKub. Hal seperti ini memang jamak terjadi pada Awliya'ullah.

Salah satu makam Sidna Ali [Zayn al-Abidin] ibn Hussein berada di Masr al-Qadiimah, masih Provinsi Kairo, Mesir. dan terdaftar resmi di Wuzarat al-Awqaf (Kementerian Perwakafan).

Saudara kita dari Syi'ah mempercayai bahwa jasad beliau ada di Baqi', Madinah, Saudi Arabia. bersebelahan dengan sang paman, yaitu Sidna Hasan.

FOTO: Makam Ali [Zayn al-Abidin] ibn Hussein, Mesir.
Mengenai tempat yang benar & pasti bahwa di dalamnya bersemayam jasad beliau, wallahu a'lam, dan tentu tidak menjadi persoalan bagi para Pecinta Nabi Saw., Ahlu al-Bayt, dan Awliya.

Yang penting bagi kita sebagai pecinta Awliya ialah bertabarruk pada mereka. Makam hanyalah 'wasilah' mendekatkan diri pada Allah Swt.-wallahu ta'ala a'laa wa a'lam-
---
Sempat ada isu tentang tuduhan pengaruh syiah di Mesir, namun segera ditepis dan dibantah. Bisa panjenengan baca di link berikut sebagai tambahan wawasan. Shokran. 
---


Read More

Ziarah Menyambut Imtihan: "Dari Sulthonul Ulama hingga Sulthonul Asyiqin"

[Ziarah Menyambut Imtihan]

Sobat SarKub,
Mari bergabung bersama teman-teman lain dalam ziarah dengan tema:
"Dari Sulthonul Ulama hingga Sulthonul Asyiqin"

Hari: Senin, 28 April 2014
Waktu: 2 siang / setelah ijazahan kitab hadits Awa'il Sunbuliyyah

Tempat start: Madyafah Syaikh Ismail Shodiq al-Adawi

Mari berdoa dengan perantara ulama dan auliya sebelum memasuki hari-hari ujian akhir ini. Semoga kita semua najah dan dipermudah dalam segala hal, terutama menghadapi soal. Amin..

Shollu ala Sidnannabi!

NB: ulasan mengenai kedua tokoh tersebut segera menyusul. Nantikan episode berikutnya..
Read More

Maulid Sayyidina Ali ibn Hussein

[Peringatan Maulid]

Hari ini (27/04/2014) maulid Sayyidina [Zainal Abidin] Ali ibn Hussein.

Shollu ala Sidnannabi..



FOTO: Masjid Sidna Hussein, Ayahanda Sidna Ali [Zayn al-Abidin].

Read More

Ruhaniyah Nabi Saw.

Ruhaniyah nabi ada di setiap ruang dan waktu. Maka dari itu setiap membaca tasyahud pasti dengan redaksi mukhotob "al-salamu alaika".[]


Read More

Perusakan Makam di Mesir

[Perusakan Makam]

Makam ini ialah makam salah satu sahabat, berada di samping makam Sidi Abdillah ibn Abi al-Qasim.

Perusakan persis semacam ini pernah terjadi sebelumnya dan dilakukan oleh kaum itu itu saja.

Bahkan kaum yang membenci ziarah kubur dan sering mengafirkan itu juga sempat membakar makam sahabat Uqbah ibn Amir sekira 3 tahun lalu.

Pada kasus ini, mereka mencoba membuat perusakan ini seolah gejala alam seperti tanah ambles.

Namun, hal ini tidak sesuai dengan temuan di lokasi dan kesaksian penduduk sekitar.

Jika benar gejala alam, bagaimana mungkin yang ambles tepat pada posisi makam ini saja, tidak juga pada kompleks makam di sekitarnya?

Bagaimana mungkin gejala alam bisa membuat adonan semen lantas merusak tanda nama sohibul makam?

Bagaimana mungkin gejala alam jika pernah ada yang hendak mencuri kursi penduduk?

Tidak salah lagi, kaum pembenci ziarah lah yang ada di balik kasus ini. Semoga tidak terjadi seperti ini di negeri kita tercinta Indonesia..

Masyarakat Mesir saja resah dan menuntut pengawasan saksama, masa iya negeri kita yang berbudaya Indonesia akan menunggu nasib serupa?

wal 'iyadzu billah.
---
sumber: Page pemerhati makam aulia yang dikelola rekan kam
Read More

Lokasi Rasulullah Bercahaya

Lokasi di mana dulu Rasulullah keluar menuju para sahabat dan mengeluarkan cahaya melebihi sorot matahari.

اللهم اكتب لنا زيارته و مجاورته والموت في تربته صلى الله عليه وسلم..
(FOTO: Waleed Ibrahim/admin.sadah.awliya)

Read More

Masjid yang Ada Kuburan

Bila shalat di dalam masjid yang ada kuburannya itu termasuk bid'ah, mengapa pula umat islam di seluruh dunia shalat menghadap ka'bah. Di sana terdapat banyak kuburan para nabi.[]
FOTO: Masjid Sidna Hussein, Mesir. Captured by Mu'hid Rahman.

Read More

Niat Belajar

Dalam acara "doa menjelang imtihan" yg digelar oleh PPMI Mesir, Syekh Hisyam al-Kamil berkata, "Bacalah, belajarlah dengan niat untuk kau ajarkan. Jangan egois (pelit) dalam ilmu."

Mendengar perkataan beliau, saya teringat syair yang selalu kami lantunkan bersama sebelum memulai pelajaran di pondok kami.
نويت التعلم لنيل رضا الله # وإزالة الجهل عن نفسي وغيره
ولإحياء الدين ولشكر النعمة # بنية صادقة مع التوكل

"Aku berniat untuk belajar demi meraih ridha Allah, menghilangkan kebodohan, dari diri ini dan juga teman.

Demi menghidupkan agama dan mensyukuri nikmatnya, dengan niat yang tulus beserta tawakkal." (Ahmad Musyaffa)
FOTO: Masjid al-Azhar, Mesir. Captured by Mu'hid Rahman.

Read More

Peringatan Maulid Syaikh Shalih Jakfari

Perhelatan maulid salah satu ulama khos dan pendiri tarekat Jakfariyah Syaikh Shalih Jakfari akan dimulai pada:

hari: Ahad (27/04/2014) - Kamis (1/05/2014)
tempat: Masjid Shalih Jakfari, Darrasa, Kairo.

Selain maulid Syaikh Shalih al-Jakfari al-Husaini, dihelat juga maulid Syaikh Abdul Ghani, salah satu syaikh tarekat Jakfariyah.

Pembukaan akan dimulai bakda maghrib hingga bakda isya, Ahad besok.

Link resmi tarekat Jakfariyah: (http://algaafary.com/temps/)
(FOTO: Group FB Thoriqoh Jakfariyah)
Read More

Kisah Kubah Imam Syafii dan Miniatur Perahu

Kubah yang dibangun oleh Shalahuddin al-Ayyoubi dengan berat 9,5 Arodib atau sekira 800 kilogram ini terbuat dari tembaga.

Di atasnya terdapat miniatur menyerupai perahu yang konon dulunya menjadi tempat favorit untuk 'nangkring' bagi banyak burung. Sebagian orang mengatakan, burung-burung makan makanan dari dalam miniatur menyerupai perahu itu.

Namun, sebagian ulama saleh berpendapat (dan ini yang paling tepat) bahwa perahu itu menggambarkan sosok Imam Syafi'i rahimahullah sebagai lautan ilmu, Bahrul Ulum.

Seorang ulama kesohor dari Damaskus sekaligus penyair dan penulis berbagai literatur Islam tentang sufisme, catatan perjalanan, hingga ilmu pertanian, Abdul Ghani an-Nabulsi rahimahullah (wafat 1731 M.) pernah ziarah ke makam Imam Syafii dan sempat melihat ujung kubah ini.

Menurutnya, perahu yang ada di atas sana itu dikenal dengan sebutan 'Usyari. Perahu jenis ini hanya digunakan oleh petinggi pemerintahan, para hakim, dan bahkan raja. Dari keterangan ini, sebagian menafsirkan hal itu merupakan semacam pertanda bahwa sosok Imam Syafi'i merupakan petinggi orang-orang saleh (salihiin).

Masih menurut Abdul Ghani an-Nabulsi, ia naik ke atas kubah dan melihat secara dekat untuk kemudian membuat deskripsi. Ia melihat miniatur perahu itu penuh dengan biji-bijian (untuk makanan burung).

Ali Pasha Mubarak dalam karyanya al-Khithath at-Taufiqiyyah menyebutkan bahwa miniatur perahu itu memiliki luas sekira dapat menampung 0,5 Irdab biji-bijian (1 Irdab = 84,96 kg).

Tentang perahu ini saja masih begitu banyak penafsiran-penafsiran dari beberapa catatan lain. Namun, cukup sekian dulu sebab akan terlampau panjang jika dibahasakan dengan tulisan.

Semoga kita mendapat limpahan berkah dari Sang Bahrul Ulum serta bisa berziarah di kompleks makam ini bagi yang belum mendapat kesempatan. Amin.

Sarkub Mesir, 25 April 2014
*dari berbagai sumber.
(FOTO: Copyright Waleed Ibrahim/PageSadahAuliya)
Read More

26 April 2014

Simposium Budaya: Hisab Jummal

[Simposium Budaya]

Judul: Sejarah "Hisab Jummal" sebagai Peninggalan dan Kebudayaan

Narasumber: Syaikh Ali Sholih al-Azhary (Guru Besar Ilmu Bahasa)

Waktu: 12.30 siang
Hari: Ahad, 27 April 2014
Tempat: Ruwaq Abbasi, masjid Azhar.

NB: terdapat ijazahan nadzom dari beliau khusus bagi yang hadir.
---
HISAB JUMMAL dalam bahasa Indonesia Sistem Bilangan Abjad, adalah sistem angka atau penomoran yang menggunakan ke-28 abjad Arab untuk melambangkan nilai-nilai numerik. (e.g.: abajadun hawazun)

(FOTO: i'lan masjid al-Azhar)
Read More

ابتهال "يا أيها المختار من خير الورى" - طه الفشني

ابتهال "يا أيها المختار من خير الورى" - طه الفشني 

https://www.youtube.com/watch?v=tjiiLniYl2c
Read More

[Coming Soon] Ziarah Bersama Sarkub Mesir

Segera hadir.. Ziarah Makam bersama Sarkub Mesir dalam rangka menyambut imtihan termin 2 tahun ini.

Kapan waktunya? Siapa tokohnya?
Nantikan info berikutnya..


 
Read More

Bahnasa dan Quraisy Shughra

Bila Madinah punya Baqi', Mesir punya Bahnasa.
Bila Haramain tempat bersemayan sebagian besar kerabat Quraisy, di Mesir punya pemakaman Quraisy Shughra.
Read More

Quote: al-Fatihah menurut Syaikh Ali Jumah

"Al-Fatihah itu mantera yang sangat manjur sekali. Kita baca 7 kali, karena di dalamnya juga terdapat 7 ayat.

Tapi, kita tetap wajib melaksanakan 'asbab' (perantara), sebab dengan perantara kita berobat, penyakit akan hilang." (Syaikh Ali Jum'ah dalam program tv Wallahu A'lam)

(FOTO: fanpage fb DrAliGomaa)
Read More