"...Sebelum meninggalkan masjid, beberapa budayawan dan tamu rombongan berkebangsaan Indonesia menemui saya dan mengajukan banyak pertanyaan tentang makam Sayyidah Zainab, Sayyidah Nafisah, dan lainnya..."
Kalimat
di atas merupakan bagian dari mukadimah untuk cetakan pertama Marâqid
Ahli l Bayt fî l Qâhirah pada tahun 1383 Hijriah (sekira tahun 1963
Masehi, 51 tahun yang lalu).
Pada bagian itu, penulis buku tersebut sedang menjabarkan beberapa motivasi yang membuatnya menulis buku itu.
Marâqid Ahli l Bayt fî l Qâhirah (Makam-Makam Keluarga Nabi di Kairo) ialah salah satu buku ulama sufi kenamaan Mesir as-Syaikh ar-Raid Muhammad Zaki Ibrahim.
Selain tokoh sufi, beliau juga masyhur sebagai ahli fikih, ahli hadits, sekaligus penyair. Beliau mendirikan Jam'iyyah Asyirah Muhammadiyah (tercatat resmi) pada tahun 1930 M.
Ulama bernasab Husaini dan salah satu alumnus Al-Azhar terbaik ini juga merupakan tokoh tarekat Muhammadiyah Syadzuliyyah.
Jam'iyah Asyirah Muhammadiyah sendiri sampai sekarang masih aktif menggelar berbagai pengajian rutin bagi kita yang ingin tahu lebih jauh serta mendalami tasawwuf. Pengajian diisi oleh beberapa ulama Al-Azhar yang aktif mengajar di serambi-serambi masjid seperti Syaikh Fathi Hijazi, Syaikh Muhanna, dan Syaikh Umar Hasyim.
[Lebih lanjut mengenai Syaikh Muhammad Zaki Ibrahim, akan kami sajikan di lain kesempatan.]
Siapa orang-orang Indonesia yang dimaksud dalam mukadimah?
Penelusuran kami belum menemukan hasil. Entah siapa rombongan yang dimaksud itu.
Yang terpenting, mari merapat dan lanjutkan perjuangan "nyarkub" ke makam aulia. Shollu ala Sidnannabi!
---
FOTO: Screenshot Marâqid Ahli l Bayt fî l Qâhirah, terbitan 2003, cetakan keenam.
---
Sobat SarKub Mesir yang ingin membelinya bisa ke maktabah Ummul Qura di depan gerbang kampus putra Darrasa, seberang jalan, atau mungkin maktabah lain yang juga memajang buku-buku beliau.
Harga update terakhir: 10 Pounds atau setara 16 ribu rupiah dengan asumsi 1 Pound Mesir = Rp1.600,-
Pada bagian itu, penulis buku tersebut sedang menjabarkan beberapa motivasi yang membuatnya menulis buku itu.
Marâqid Ahli l Bayt fî l Qâhirah (Makam-Makam Keluarga Nabi di Kairo) ialah salah satu buku ulama sufi kenamaan Mesir as-Syaikh ar-Raid Muhammad Zaki Ibrahim.
Selain tokoh sufi, beliau juga masyhur sebagai ahli fikih, ahli hadits, sekaligus penyair. Beliau mendirikan Jam'iyyah Asyirah Muhammadiyah (tercatat resmi) pada tahun 1930 M.
Ulama bernasab Husaini dan salah satu alumnus Al-Azhar terbaik ini juga merupakan tokoh tarekat Muhammadiyah Syadzuliyyah.
Jam'iyah Asyirah Muhammadiyah sendiri sampai sekarang masih aktif menggelar berbagai pengajian rutin bagi kita yang ingin tahu lebih jauh serta mendalami tasawwuf. Pengajian diisi oleh beberapa ulama Al-Azhar yang aktif mengajar di serambi-serambi masjid seperti Syaikh Fathi Hijazi, Syaikh Muhanna, dan Syaikh Umar Hasyim.
[Lebih lanjut mengenai Syaikh Muhammad Zaki Ibrahim, akan kami sajikan di lain kesempatan.]
Siapa orang-orang Indonesia yang dimaksud dalam mukadimah?
Penelusuran kami belum menemukan hasil. Entah siapa rombongan yang dimaksud itu.
Yang terpenting, mari merapat dan lanjutkan perjuangan "nyarkub" ke makam aulia. Shollu ala Sidnannabi!
---
FOTO: Screenshot Marâqid Ahli l Bayt fî l Qâhirah, terbitan 2003, cetakan keenam.
---
Sobat SarKub Mesir yang ingin membelinya bisa ke maktabah Ummul Qura di depan gerbang kampus putra Darrasa, seberang jalan, atau mungkin maktabah lain yang juga memajang buku-buku beliau.
Harga update terakhir: 10 Pounds atau setara 16 ribu rupiah dengan asumsi 1 Pound Mesir = Rp1.600,-
FOTO: Maraqid Ahl Bayt Nabi. |